PENGERTIAN SISTEM
1. Menurut Mustakini
(2009), sistem adalah suatu pendekatan prosedur serta pendekatan komponen atau
dengan arti lain yaitu dengan pendekatan prosedur, sistem bisa diartikan
sebagai kumpulan prosedur-prosedur yang mempunyai tujuan tertentu.
2. Menurut Yakub
(2012), sistem adalah suatu jaringan kerja terdapat prosedur-prosedur yang
berhubungan, bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau tujuan tertentu.
3. Menurut McLeod,
Jr dalam Prasojo. (2011), sistem adalah kelompok elemen yang terintegrasi
dengan suatu maksud yang sama untuk mencapai suatu tujuan.
PENGERTIAN INFORMASI
1. Menurut Sutarman
(2009), informasi adalah kumpulan data yang dibentuk dengan cara tertentu
sehingga mempunyai arti bagi suatu penerima.
2. Menurut Nova
(2009), informasi adalah sesuatu yang dapat di produksi dan dipasarkan sebagai
sebuah produk, pada awalnya informasi adalah sesuatu yang diproduksi dan
didistribusikan, baik oleh sebuah lembaga pendidikan, radio, televisi, penerbit
buku, koran dan majalah. Ketidak akuratan informasi akan menyebabkan sebuah perusahaan
yang bergerak dibidang informasi dapat kehilangan reputasi dan kredibilitasnya
atau keunggulannya.
3. Menurut Prasojo
dan Riyanto (2011), informasi adalah sama halnya dengan data. Data adalah
sesuatu yang belum diolah dan belum dapat digunakan sebagai dasar yang kuat
dalam pengambilan keputusan.
PENGERTIAN PSIKOLOGI
1. Menurut Muhibbin Syah (2001), psikologi adalah suatu
ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku terbuka tertutup pada
manusia baik pada individu maupun suatu kelompok dalam hubungannya dengan
lingkungan.
2. Menurut Allport (2009), psikologi adalah satu upaya untuk memahami dan
menjelaskan bagaimana pikiran, perasaan, dan perilaku individu yang dipengaruhi
oleh kehadiran orang lain secara actual atau nyata, dibayangkan, atau hadir
secara tidak langsung.
3. Menurut Wilhem
Wundt & E.B Titchener (2008), psikologi adalah pengalaman manusia yang dipelajari dari sudut
pandang pribadi berdasarkan panca indera, pikiran, perasaan, dan kehendak.
KESIMPULAN SISTEM INFORMASI
PSIKOLOGI
Sistem
informasi psikologi adalah suatu prosedur yang dijalankan untuk mewujudkan
suatu tuj,uan dengan cara pengumpulan data yang dapat diterima oleh orang lain
melalui berbagai media baik online maupun tidak serta dapat berpengaruh pada
tingkah laku atau pola fikir manusia untuk menjalankan kehidupan masa kini dan
masa yang akan datang dengan melalui panca indera, pemikiran, perasaan dan
kehendak agar dapat menjadi pribadi yang lebih baik di dalam kehidupan nyata.
SUMBER :
Mustakini, Jogiyanto Hartono. (2009). Sistem
Informasi Konsep & Aplikasi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Yakub. (2012).
Pengantar Sistem Informasi, Yogyakarta: Graha Ilmu.
Prasojo
Diat Lantip, Riyanto. (2011). Teknologi Informasi Pendidikan Yogyakarta : Gava
Media.
Sutarman. (2009). Pengantar
Teknologi Informasi. Yogyakarta : Bumi Aksara.
Firsan Nova, 2009, Crisis Public Relations,
Jakarta : Grasindo.
Prasojo
Diat Lantip, Riyanto. (2011). Teknologi Informasi Pendidikan Yogyakarta : Gava
Media.
Muhibbinsyah.
2001. Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru. Bandung: PT. Remaja
Rosdakarya.
Ahmadi,
H. Abu. (2009). Psikologi umum (edisi revisi 2009). Jakarta: RINEKA CIPTA
Basuki,
A. M. Heru. (2008). Psikologi umum. Depok: Universitas Gunadarma